Senin, 12 Desember 2016

Amigurumi Hati... Love Love Love...

For English Version please click here


Pola amigurumi hati gratis - Hallo semua.. Fuih... akhirnya bisa juga mewujudkan keinginan untuk membuat blog rajut bahasa Indonesia, semoga blog ini bermanfaat untuk kita semua.. Sangat sulit buatku menuliskan pola dalam bahasa Indonesia karena aku terbiasa membuat pola dalam bahasa Inggris dengan cara yang simple. Setelah utak atik dengan cara ini dan itu, akhirnya aku menuliskan dengan cara yang sama dengan yang ku buat di versi Inggrisnya, karena menurutku cara inilah yang paling simple buat para perajut dalam membuat amigurumi.. Kita tidak perlu menghitung karena hitungannya sudah jelas dalam pola.
Karena ini postingan pertama harap maklum ya kl ada yang aneh :D

Singkatan:
sc: single crochet (tusuk tunggal)
ch: chain (rantai)
st: stitch
inc : increase (penambahan, 2 sc dalam satu lubang)
dec: decrease (pengurangan, 2 sc menjadi 1 sc)
sl st : slip stitch (tusuk slip)
Lingk: lingkaran

Bahan:
Benang Rajut (saya menggunakan benang polyester)
Hook ukuran no 2 atau 2mm
Dakron
Gunting
Jarum untuk menjahit

Catatan: Pola ini menggunakan lingkaran berkelanjutan. Gunakan penanda (marker) untuk mempermudah penghitungan sc yang telah di buat dalam setiap lingkarannya. Jika tidak mempunyai penanda khusus, anda dapat menggununakan benang yang di selipkan sebagai penanda.

Bagian atas ( buat 2):
Lingk1: 2 ch, 6 sc pada ch kedua dari hook (6)
Lingk2: inc di setiap lubang (12)
Lingk3: sc, inc, ulangi 6x (18)
Lingk4: 2 sc, inc, ulangi 6x (24)
Lingk5: sc di setiap lubang
Matikan benang. Untuk bagian atas yang kedua jangan matikan benang karena kita akan melanjutkan lingkaran.

Bagian bawah:
Pada bagian ini kita akan menyatukan kedua bagian atas.
Lingk6: sl st pada lubang pertama bagian atas yang pertama (sl st ini akan dihitung sebagai 1 lubang), sc di lubang yang sama, sc di setiap lubang berikutnya pada bagian atas pertama, sl st pada lubang pertama bagian atas yang kedua (sl st ini akan dihitung sebagai 1 lubang), sc di lubang yang sama, sc di setiap lubang berikut nya (50)
Note: jika kamu merasa sulit untuk merajut sl st dan sc dalam satu lubang maka sl st dapat kamu ganti dengan chain dan kamu cukup membuat sc saja dalam lubang pertama di kedua bagian)

Lingk7: sc di setiap lubang
Lingk8: 8 sc, dec, ulangi 5x (45)
Lingk9: 7 sc, dec, ulangi 5x (40)
Lingk10: sc di setiap lubang
Lingk11: 6 sc, dec, ulangi 5x (35)
Lingk12: 5 sc, dec, ulangi 5x (30)
Lingk13: sc di setiap lubang
Lingk14: 4 sc, dec, ulangi 5x (25)
Lingk15: 3 sc, dec, ulangi 5x (20)
Lingk16: sc di setiap lubang
Lingk17: 2 sc, dec, ulangi 5x (15)
Isi dengan dakron 
Lingk18: sc, dec, ulangi 5x (10)
Lingk19: dec hingga lingkaran tertutup
Matikan benang dan beri sisa sekitar 20 cm untuk menjahit.

Finishing:
  • Rapikan bagian bawah hati dengan memberikan nya sedikit jahitan sehingga celah kecil tertutup.
  • tusukan jarum ke bagian atas dan jahit celah diantara kedua sisi atas hati.
Selesai....

Pola ini dibuat oleh saya, Zan Merry. Harap untuk tidak mengklaim atau menulis nya ulang di blog atau website lain. Jika kamu mau membagikan pola ini harap hanya membagikan link nya saja dan tidak dalam bentuk gambar (screen shot). Kamu dipersilahkan menjual amigurumi dari pola yang saya buat, tapi jangan menjual polanya. Kamu juga dilarang menggunakan foto saya untuk menjual barang (amigurumi) tersebut.
Jika kamu menemukan kesalahan dalam penulisan pola ini silahkan tinggalkan komentar. Aku akan sangat senang jika kamu membagikan hasil yang kamu buat dari pola ini pada saya.

Jangan lupa like Halaman Facebook saya Zan Amigurumi dan follow Intagram zancrochet juga ya.. share karya mu dari pola saya disana.. :)
Terimakasih...

Versi original nya: http://zancrochet.blogspot.com/2015/05/love-love-love.html

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Belajar Amigurumi - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger