Minggu, 26 Maret 2017

Brown Teddy

Free amigurumi pattern.. Beruang coklat lucu. Cocok dibuat untuk mereka yang baru belajar amigurmi..

Pola ini di buat oleh: Carla Atmadja (https://www.facebook.com/carla.atmadja)
Foto oleh: @hey_sweetpea (https://www.instagram.com/hey_sweetpea)

Bahan:
Hook no 2 atau 2mm
Benang rajut warna coklat
Jarum untuk menjahit
Isian/dakron
Gunting
Lem
Monte hitam untuk mata atau benang hitam
Kain flannel putih dan coklat

Singkatan:
MR    : magic ring/lingkaran ajaib
sc    : single crochet (tusuk tunggal)
ch    : chain (rantai)
st    : stitch (lubang)
inc    : increase (penambahan, 2 sc dalam satu lubang)
dec    : decrease (pengurangan, 2 lubang dijadikan satu)
sl st    : slip stitch (tusuk slip)
hdc    : half double crochet (tusuk setengah ganda)
BLO    : back loop only (hanya kerjakan pada sisi lubang bagian belakang
Lingk    : lingkaran/round

Catatan: Kerjakan dengan lingkaran berkelanjutan. Gunakan penanda untuk mempermudah
penghitungan pada setiap lingkaannya.

Kepala:
Lingk1: MR, 6 sc        (6)
Lingk2: (inc) 6x        (12)
Lingk3: (sc ,inc) 6x        (18)
Lingk4: (2 sc, inc) 6x    (24)
Lingk5: (2 sc, inc) 8x    (32)
Lingk6: (7 sc, inc) 4x    (36)
Lingk7: (inc, 17 sc) 2x    (38)
Lingk8: (inc, 18 sc) 2x    (40)
Lingk9:  (inc, 19 sc) 2x    (42)
Lingk10:  (inc, 20 sc) 2x    (44)
Lingk11-12: sc berkeliling    (44)
pasang mata di antara Lingk10 dan Lingk11, beri jarak sekitar 2 tusukan diantara kedua mata
Lingk13: (dec, 20 sc) 2x    (42)
Lingk14:  (dec, 19 sc) 2x    (40)
Lingk15-16: sc berkeliling      (40)
Lingk17: (3 sc, dec) 8x     (32)
Lingk18:  (dec, 14 sc) 2x    (30)
Lingk19: (3 sc, dec) 6x    (24),
isi dengan dakron
Matikan benang

Telinga (buat 2):
Lingk1: MR, 5 sc        (5)
Lingk2: (inc) 5x        (10)
Lingk3: sc berkeliling    (10)
Lingk4: sc berkeliling    (10), isi dakron
Matikan benang, sisakan benang panjang untuk menjahit.


Kaki (buat 2):
Lingk1:    6 ch, Mulai dari rantai kedua dari hakpen, 4 sc, 3 sc pada satu lubang berikutnya. Sekarang lanjut kerjakan di sisi rantai yang satunya, sc pada 3 lubang berikutnya, 2 kali sc pada satu lubang terakhir (12)
Lingk2: (sc, inc) 6x  (18)
Lingk3: kerjakan hanya pada lubang bagian belakang (BLO), hdc pada setiap lubang (18)
Lingk4: sc berkeliling (18)
Lingk5:  6 sc, 3 dec, 6 sc    (15)
Lingk6-11: sc berkeliling        (15)   
Matikan benang kaki pertama, dan buat kaki kedua dengan cara mengulangi langkah kaki pertama. Jangan potong benang di kaki kedua, karena kita akan merajut kedua kaki bersama-sama pada lingkaran selanjutnya.
Badan
Ch 1 kali (chain/rantai ini akan kita hitung sebagai 2 lubang, yaitu sisi depan dan belakang rantai)
Lingk12: ambil kaki pertama, pastikan posisi kedua kaki berada pada posisi pas, lanjutkan sc berkeliling pada setiap lubang kaki pertama, sc pada satu sisi chain tambahan, sc berkeliling pada setiap lubang kaki kedua, sc pada sisi depan chain tambahan. (total 32)
Lingk13:  (dec, 14 sc) 2x (30)
Lingk14-18: Sc berkeliling  (30)
Lingk19: (dec, 13 sc) 2x  (28)
Lingk20: sc berkeliling   (28)
Lingk21: (dec, 12 sc) 2x  (26)
Lingk22: sc berkeliling  (26)
Lingk23: (dec, 11 sc) 2x  (24)
Lingk24: sc berkeliling      (24),
isi dakron
Matikan benang, sisakan benang panjang untuk menjahit.

Tangan (buat 2):
Lingk1:    MR, 5 sc            (5)
Lingk2:    (inc) 5x            (10)
Lingk3-10:  sc berkeliling        (10),
Isi dakron
Matikan benang, sisakan benang panjang untuk menjahit.




Ekor:
Lingk1: MR, 6 sc         (6)
Lingk2: (sc, inc) 3x        (9)
Lingk3- 4: sc berkeliling    (9)
Lingk5: (sc, dec) 3x        (6)
Matikan benang, sisakan untuk menjahit.

Penyelesaian:
  • Jahit telinga pada R3 di bagian kiri dan kanan kepala. Potong flannel coklat dengan ukuran kecil setengah lingkaran. Lem kan ke bagian telinga.
  • Potong kain flannel putih membentuk oval kecil dan sulam mulut dan hidungnya dengan menggunakan benang hitam. Lem flannel di bagian depan kepala pada R11
  • Jika kalian tidak menggunakan mote, kalian bisa menggantinya dengan menggunakan benang hitam dan sulamkan matanya di R10.
  • Jahit bagian badan ke kepala.
  • Jahit bagian tangan ke sisi kanan dan kiri badan.
  • Jahit bagian ekor ke badan bagian belakang.

Pola ini dibuat oleh Carla Atmadja (https://www.facebook.com/carla.atmadja)
Dan di bagikan secara gratis di dalam dua blog setelah mendapatkan izin dari pemilik pola, Blog Belajar Amigurumi untuk versi bahasa Indonesia dan blog Zan Crochet untuk versi bahasa Inggris. Pola ini di buat hanya untuk keperluan personal dan tidak diizinkan untuk menjual belikan produk yang dibuat dari pola ini tanpa seizin pemilik pola. Kalian juga sangat dilarang untuk menjual belikan pola ini atau mencopy nya kedalam blog atau website lainnya. Jika kalian ingin membagikan pola ini, harap bagikan link polanya nya saja.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Belajar Amigurumi - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger